Bertahun-tahun Kumpulkan Demi Wujudkan Naik Haji, Wanita Ini Donasikan Tabungannya Untuk Memerangi Corona

Bertahun-tahun Kumpulkan Demi Wujudkan Naik Haji, Wanita Ini Donasikan Tabungannya Untuk Memerangi Corona

Posted on

Kasus infeksi Virus Corona di seluruh dunia terus meningkat. Laporan data dari John Hopkins University ini juga menyebutkan virus corona telah menyebar ke 199 negara di dunia.

Di tengah pandemi yang menelan banyak korban ini, kemanusiaan pun turut diuji.
Banyak orang yang terdampak karena pandemi Covid-19 ini.

Tak sedikit pula yang harus memutar otak untuk menghidupi keluarganya, karena kehilangan mata pencarian.

Di samping itu, banyak pula orang yang rela menyisihkan harta mereka untuk membantu sesama.

Salah satunya adalah seorang wanita Muslim dari Jammu dan Kashmir, india telah menyumbangkan tabungannya sebesar Rs 5 lakh (sekitar Rp108 juta) di tengah krisis virus corona.

Padahal sebelumnya uang itu direncanakan untuk ibadah haji.

Namun, ia memilih menyumbangkan uang tersebut kepada ‘Sewa Bharati’ yang berafiliasi dengan RSS.
Hal itu dilakukannya setelah ia terkesan dengan pekerjaan kesejahteraan yang dilakukan oleh lembaga di tengah pandemi virus corona.

Melansir india Today, Senin (30/3/2020), Khalida Begum, 87, terpaksa menunda rencananya untuk naik haji karena lockdown. “Khalida Begum ji terkesan dengan pekerjaan kesejahteraan yang dilakukan oleh Sewa Bharati di Jammu dan Kashmir selama masa sulit yang dilewati negara ini karena wabah Covid-19 dan memutuskan untuk menyumbangkan Rs 5 lakh ke organisasi,” kata Arun Anand, kepala sayap media RSS indraprastha Vishwa Samvad Kendra (iVSK). “Wanita itu ingin agar uang ini digunakan oleh organisasi layanan masyarakat Sewa Bharati untuk orang miskin dan yang membutuhkan di Jammu dan Kashmir. Dia telah menabung jumlah ini untuk melaksanakan haji, rencana yang dia tangguhkan karena situasi saat ini,” kata Arun Anand. “Khalida Begum ji adalah di antara beberapa wanita pertama di Jammu dan Kashmir yang mendapatkan pendidikan dalam Bahasa inggris di sebuah biara. Dia adalah menantu Kolonel Peer Mohd Khan, yang adalah presiden Jana Sangh,” katanya.

Baca lagi:  Mulai Malam Ini Coba Rutin Minum Rebusan Kayu Manis, Dijamin Hal Menakjubkan Ini Akan Terjadi Pada Tubuh Anda!

Jana Sangh juga merupakan rekan RSS dan kemudian menjadi Partai Bharatiya Janata.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *