Hati-Hati, Jangan Tergiur Beli Alat Test Covid-19 yang Dijual Online

Hati-hati! Jangan Tergiur Coba Beli Alat Tes Covid-19 yang Dijual Online, Cek Faktanya Berikut Ini!

Posted on

Kabarberita.site – Lembaga Kesehatan diseluruh dunia melakukan berbagai upaya guna mencegah penyebaran virus covid-19. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan tes kepada masyarakat untuk memastikan terdapat infeksi atau tidak.

Jika hasil tesnya diketahui lebih dini, lembaga terkait akan lebih cepat menekan tingkat penyebarannya virus corona. Upaya pencegahan dini melalui isolasi atau karantina mandiri untuk pasien bergejala ringan bisa secepatnya dilakukan.

Namun di tengah kebutuhan alat tes yang begitu tinggi, masih saja ada segelintir orang-orang tidak bertanggung jawab yang mencoba mengambil keuntungan dari situasi tersebut. Mereka mengiklankan serta menawarkan alat tes covid-19 kepada publik. Untuk membuat para korban terpikat, oknum penjual ini berani menjualnya dengan harga jauh lebih murah.

Diklaim hasil terlihat dalam 3 menit
iklan-iklan tersebut mengklaim alat tes yang mereka jual mampu memberikan hasil hanya dalam hitungan 3 menit. Jika dibandingkan dengan prosedur standar kesehatan yang bisa memakan waktu berjam-jam.

Dianggap sudah meresahkan masyarakat, Dirjen Kesehatan Malaysia, Datuk Noor Hisham Abdullah, memutuskan untuk memberikan penjelasan terkait ketersediaan alat tes covid-19 tersebut.

” Sampai sekarang, belum ada yang dapat digunakan untuk memeriksa Covid-19. Karena tidak semua alat memiliki sertifikasi untuk mendiagnosis,” kata Datuk Noor.

“ Tidak ada alat tes Covid-19 yang diizinkan untuk dijual kepada publik karena Depkes belum mengeluarkan otorisasi bagi perusahaan untuk menjualnya.” Lanjutnya kembali.

Harus berhati-hati
Dr Noor Hisham menggunakan kesempatan itu untuk mengingatkan masyarakat bahwa mereka harus berhati-hati dengan penawaran online dari oknum yang menjual alat tes covid-19. Jika ingin mengetahui alat tersebut sudah terverifikasi atau belum, dapat langsung menanyakannya pada departemen kesehatan terkait.

Baca lagi:  Fatima, Pengemis Tua yang Tutup Usia di Jalanan Ini Ternyata Punya Simpanan Uang 15 Milyar di Bank!

Bahkan ada dugaan bahwa alat uji ini masih melalui ” tahap uji coba.” Karenanya tidak ada data yang valid tentang keefektifannya.

Sebelumnya, Departemen kesehatan mengklarifikasi bahwa selain rumah sakit, pusat kesehatan pemerintah dan rumah sakit swasta juga diizinkan untuk mengadakan tes screening Covid-19. Namun dengan biaya yang dibebankan kepada siapa pun yang ingin diuji. Hal ini dilakukan untuk mengurangi beban sumber daya laboratorium yang digunakan oleh Departemen Kesehatan. Sehingga dapat digunakan untuk menemukan cara perawatan yang lebih efektif dan mempercepat proses pengambilan keputusan untuk tindakan selanjutnya.

Demíkíanlah pokok bahasan Artíkel íní yang dapat kamí paparkan, Besar harapan kamí Artíkel íní dapat bermanfaat untuk kalangan banyak. Karena keterbatasan pengetahuan dan referensí, Penulís menyadarí Artíkel íní masíh jauh darí sempurna, Oleh karena ítu saran dan krítík yang membangun sangat díharapkan agar Artíkel íní dapat dísusun menjadí lebíh baík lagí dímasa yang akan datang.

Source: Dream.co.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *